Tahukah Anda bahwa ada banyak jenis plastik di dunia ini? Yap, banyaknya jenis plastik itu bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Meskipun ada banyak kesamaan di antara jenis-jenisnya, namun bukan tidak mungkin untuk memilih salah satu yang paling cocok, bukan?
Berikut ini panduan tanya jawab yang bisa membantu Anda mengetahui perbedaan dari kedua jenis plastik, yaitu HDPE (high density polyethylene) dan PP (polypropylene).
Apakah PP sama dengan HDPE?
Tidak. Keduanya memiliki perbedaan, PP merupakan polimer termoplastik, yaitu polimer plastik serbaguna yang akan melunak ketika dipanaskan, dan akan mengeras saat didinginkan. Artinya, PP mempertahankan integritasnya, bahkan setelah didinginkan dan dipanaskan beberapa kali. Ketika dipanaskan sampai titik lelehnya, PP akan meleleh menjadi bentuk cair.
PP sendiri terdiri dari monomer propylene, PP adalah bahan yang umum digunakan untuk kemasan, suku cadang, otomotif, dan tekstil. Nah, yang membedakan PP dari HDPE adalah kepadatannya, suhu, dan ketahanannya terhadap UV. PP memiliki densitas yang lebih rendah daripada HDPE. Oleh karena itu, paling baik mengaplikasikan HDPE pada cetakan dengan bobot lebih rendah. Titik lelehnya berkisar antara 266 dan 340 derajat F.
Baik PP ataupun HDPE, sama-sama memberikan ketahanan kimia dan ketahanan UV yang baik. Namun, PP memerlukan stabilisasi melalui aditif. Jadi, HDPE mungkin lebih disukai di banyak industri, karena ketahanannya yang lebih baik terhadap UV, yang merupakan karakteristik utamanya.
Bagaimana membedakan antara plastik HDPE dan PP?
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, HDPE dan PP memiliki banyak kesamaan, seperti kepadatan, kontrol suhu, ketahanan UV, dan lainnya. Nah, yang bikin bingung untuk membedakan kedua bahan tersebut adalah saat pengadaan bahan untuk manufaktur atau proyek tertentu.
Namun, memutuskan antara HDPE dan PP itu ternyata bisa dibedakan dengan mudah. Hasil akhir dari kedua bahan tersebut sangat mencolok perbedaannya. Untuk alasan ini, penting untuk Anda memahami apa yang memisahkan HDPE dan PP, serta manfaat yang melekat pada masing-masing bahan untuk proyek bisnis Anda.
Manfaat plastik HDPE
HDPE adalah plastik serbaguna yang dikenal karena manfaatnya yang unik. Berkat daya tahan dan kekuatan bahannya, HDPE biasanya digunakan untuk membuat wadah kemasan, seperti botol susu dan air minum. Di mana, kendi seberat 60g bisa secara efektif menahan lebih dari satu galon cairan tanpa mengubah bentuk aslinya.
Sebaliknya, HDPE juga bisa tetap fleksibel. Contohnya, kantong plastik. HDPE bisa menjadi pilihan ideal bagi Anda yang mencari plastik dengan kekuatan besar yang bisa menahan berbagai faktor tekanan yang berbeda. Karena, HDPE ini bisa kaku dan bisa fleksibel.
HDPE juga dikenal karena ketahanannya terhadap jamur, lumut, dan korosi. Oleh karena itu, HDPE cocok digunakan untuk berbagai aplikasi sanitasi, dan untuk penggunaan konstruksi. Selain itu, HDPE juga bisa mempertahankan bobot idealnya dibandingkan dengan jenis plastik lain. HDPE lebih stabil, padat, dan keras.
Manfaat plastik PP
PP sangat cocok untuk pengaplikasian injeksi, namun itu bukan satu-satunya manfaatnya, ya. PP digunakan dalam segala hal, mulai dari cetakan injeksi bahan bakar, suku cadang otomotif, tali, karpet, dan beberapa jenis pakaian.
Baca Juga: Desain Tangki Penyimpanan
Bisa dibilang, PP merupakan bahan komersial dengan harga terjangkau. Bahan ini juga tahan terhadap bahan kimia, seperti basa dan asam. Selain itu, PP juga merupakan bahan yang lebih ringan dibandingkan jenis plastik lainnya. Hal ini membuatnya cocok diaplikasikan untuk wadah atau tekstil yang bisa digunakan berulang kali.
Apakah plastik HDPE atau PP merupakan bahan yang tepat untuk bisnis saya?
Baik plastik HDPE dan PP sama-sama memiliki manfaat yang besar. Selain mudah dibentuk, keduanya praktis dan tahan benturan. Selain itu, HDPE dan PP dianggap tahan panas dan rendah dalam hal toksisitas terhadap manusia.
Keduanya juga sama-sama bisa didaur ulang. Cocok bagi Anda yang bergerak dalam bisnis dengan kesadaran lingkungan tinggi. Karena kekuatannya, keduanya juga sama-sama cocok digunakan untuk wadah.
Secara keseluruhan, ada keuntungan yang terkait dengan penggunaan HDPE dan PP yang ingin dilihat oleh bisnis sebelum Anda membuat keputusan akhir. Melakukan riset mengenai kedua bahan di atas bisa membuat Anda yakin manakah bahan yang paling baik untuk bisnis Anda antara plastik HDPE dan PP.
Semoga artikel ini bermanfaat untuk menambah wawasan Anda. Jika anda tertarik untuk memahami lebih lanjut tentang produk tangki kimia custom, tangki industrial dan tangki mixer dari material High Density Polyethylene (HDPE) dan Polypropylene (PP) jangan ragu untuk hubungi kami di enquiry@flootank.com
Comments